Apresiasi Kepala Lapas Perempuan Bandung kepada Warga Binaan Berprestasi

REDAKSI MEDAN

- Redaksi

Senin, 4 November 2024 - 06:36 WIB

508 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Bandung Yekti Apriyanti memberikan apresiasi kepada warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang telah menunjukkan prestasi dalam mengikuti program pembinaan.

Apresiasi ini disampaikan sebagai bentuk penghargaan kepada WBP yang konsisten berpartisipasi aktif dan menjalankan program pembinaan dengan penuh semangat.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam acara tersebut, Kalapas Perempuan Kelas IIA Bandung beserta jajarannya menyerahkan piagam dan hadiah kepada tiga warga binaan di pos kepribadian dan tiga warga binaan di pos kemandirian, yang telah mengikuti pembinaan dengan baik dan konsisten.

Baca Juga :  Polsek modo giat patroli dialogis harkamtibmas diantaranya! Guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif

Selain itu, Kalapas juga memberikan apresiasi kepada warga binaan dengan tiga kamar hunian terbersih.

Menurut Kalapas, penghargaan ini diharapkan dapat memotivasi para WBP lainnya untuk terus mengembangkan diri dan memanfaatkan program pembinaan sebagai sarana untuk berubah menjadi individu yang lebih baik.

“Penghargaan ini merupakan apresiasi atas kerja keras dan dedikasi para WBP yang telah berjuang dan berupaya untuk menjadi pribadi yang lebih baik melalui program pembinaan. Kami berharap prestasi ini menjadi inspirasi bagi WBP lainnya,” ujar Kalapas dalam sambutannya.

Program pembinaan di Lapas Perempuan Kelas IIA Bandung meliputi berbagai kegiatan keterampilan, pendidikan, serta pelatihan yang dirancang untuk membantu WBP dalam memperoleh keahlian yang dapat bermanfaat setelah bebas.

Baca Juga :  Polisi Sukodadi Patroli bluling Dalam rangka antisipasi Guantibmas 3C

Kalapas menegaskan bahwa komitmen pihaknya adalah terus mendorong WBP agar aktif berpartisipasi dalam program-program yang disediakan.

Pemberian apresiasi ini bukan hanya sebagai bentuk penghargaan, namun juga menjadi langkah untuk menanamkan rasa percaya diri dan optimisme kepada para WBP dalam menjalani hari-hari di dalam lapas.

Dengan adanya apresiasi ini, diharapkan para WBP semakin termotivasi untuk mengembangkan kemampuan mereka demi masa depan yang lebih baik.(AVID/rel)

Berita Terkait

Novian Harhara: Sinergi Media dan Mitra Tingkatkan Kepercayaan Publik
DANWINGDIK 800/PASGAT PIMPIN UPACARA PENGIBARAN BENDERA MERAH PUTIH GABUNGAN SELANUD SULAIMAN
Theo Adrianus Bersama Kadivpas Kumham Kaltim, Gandeng APH Akselerasi Arahan Menteri Imigrasi & Pemasyarakatan Gelar Penggeledahan serta Tes Urin WBP & Petugas Lapas Narkotika Samarinda
Polisi Kedungpring giat Patroli Perintis Presisi Sinergitas TNI-POLRI Wilayah Hukum Polsek Kedungpring
Anggota polsek Modo Gelar Patroli Dialogis Obyek vital Diantaranya!Antisipasi 3C dan Kejahatan Lainnya
Polisi Sukodadi patroli ATM dan SPBU dalam rangka Antisipasi Keamanan
Polisi Sukodadi Giat Patroli Bluling Dalam Antisipasi Guantibmas 3C
Polisi Sukodadi Giat Patroli Pengamanan Arus Lalu Lintas Begini Selengkapnya!

Berita Terkait

Rabu, 27 November 2024 - 23:54 WIB

Polres Pelabuhan Makassar Pastikan Kesehatan Petugas Pengamanan Pilkada Serentak

Rabu, 27 November 2024 - 23:52 WIB

Kapolres Pelabuhan Makassar Turun Lapangan, Pantau Pengamanan TPS Pilkada Serentak dan Sapa Warga

Rabu, 27 November 2024 - 03:51 WIB

Kapolres Pelabuhan Makassar Tinjau Pengamanan Kotak Suara, Berikan Dukungan dan Vitamin untuk Personel

Jumat, 22 November 2024 - 12:09 WIB

Miris,..! Pengurus DPN PPDI Lamongan Mempersulit Pengunduran Dan Pengembalian Uang Simpanan Purna Bakti PPDI

Jumat, 22 November 2024 - 02:17 WIB

Jelang Pemungutan Suara, Polres Pelabuhan Makassar Gelar Rakor Guna Maksimalkan Keamanan Pilkada Serentak

Jumat, 22 November 2024 - 02:05 WIB

SMDC Gelar Turnamen Domino Antar Angkatan Zona 80an-90an SMANSA Makassar, Andi Amel : Akan Diikuti 96 Alumni dari 16 Tim Angkatan

Jumat, 15 November 2024 - 15:07 WIB

“Cooling System” Bhabinkamtibmas Gusung Wujudkan Pilkada Serentak yang Aman dan Kondusif

Jumat, 15 November 2024 - 15:05 WIB

Sukseskan Pilkada Serentak, Kapolsek Ujung Tanah Tekankan Pentingnya Ketertiban dan Sinergitas

Berita Terbaru